POLRES LINGGA SERTIJAB 2 KASAT

 

image

Dabo, LINGGA POS – Kapolres Lingga AKBP Surisman, Kamis (21/1) melakukan kegiatan Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepada dua Kepala Satuan (Kasat) di jajaran Polres Lingga yang berlangsung di ruang Rupatama Mapolres Lingga, Batukacang, Dabo Singkep. Kedua Kasat tersebut adalah Kasatreskrim yang sebelumnya dijabat AKP Efendri Ali diserahterimakan kepada AKP Syaiful Badawi, SIK. Efendri dimutasi ke Polda Kepri di Batam. Sementara Kasatresnarkoba yang sebelumnya dijabat AKP Dwiatmoko diserahterimakan kepada AKP Andi Sutrisno. Dwiatmoko dipindahtugaskan sebagai Kasatreskrim Polres Tanjungbalai Karimun.    “Serah terima jabatan adalah hal yang biasa dalam sebuah organisasi dan ini adalah sebagai peningkatan karir personil dalam pengabdian kepada negara. Saya mengucapkan selamat menduduki jabatan yang baru, dan dapat segera menyesuaikan diri di tempat tugas yang baru,” kata Surisman.    Dia juga meminta agar penanganan beberapa kasus yang masih ‘tertunggak’ dan belum dapat diselesaikan, dapat segera dituntaskan dalam bulan ini seperti kasus alat kesehatan (alkes) di Dinas Kesehatan (Dinkes) Pemkab Lingga dan atau kasus RTLH untuk dapat dilanjutkan ke tahap penyidikan. Sementara untuk pemberantasan narkoba, dimana tahun lalu dapat menyelesaikan dua kasus, hendaknya dapat ditingkatkan. “Bagi anggota di jajaran Polres Lingga, jika ada penggunanya kita akan lakukan tes urine. Kapan waktunya, itu telah kita tentukan. Kita mau semua anggota Polres Lingga bebas dari narkoba,” tegas Surisman. (arn/sk)

Kategori: LINGGA
Topik populer pada artikel ini:

Berikan Komentar

Kirim Komentar

Bookmark dan Bagikan

Lingga Pos © 2019. Hak Cipta dilindungi undang-undang. Powered by Web Design Batam.