TAHUN INI PEMKAB LINGGA AKAN BANGUN 2 DERMAGA

 Daik, LINGGA POS – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lingga pada tahun ini akan membangun setidaknya dua dermaga. Kedua dermaga itu akan dibangun dari dana Dana Alokasi Khusus (DAK) Pusat yakni di Kecamatan Kepulauan Posek dan di Kecamatan Senayang. Hal itu disampaikan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Lingga Abdul Rahman seperti disampaikan oleh Kepala Bidang Pelabuhan Laut dan Udara Dishub Lingga, Sumarno. “Satu dermaga akan kita bangun di Desa Suak Buaya, Kecamatan Posek dan satu dermaga lainnya di depan Pos TNI Angkatan Laut (AL) Lanal Dabo, Lingga di Kecamatan Senayang,” kata Sumarno di Daik, dirilis dari Haluan Kepri. TOTAL DANA RP 4 MILIAR. Dijelaskannya, untuk pembangunan dermaga di Desa Suak Buaya dengan panjang sekitar 220 meter dengan anggaran sekitar Rp2,5 miliar dan dikerjakan dalam dua tahap sementara untuk dermaga di Senayang dengan panjang 150 meter akan dikerjakan langsung dan diharapkan selesai dalam tahun ini juga dengan menghabiskan dana sebesar Rp1,5 miliar atau total Rp4 miliar. Lanjut dia, nantinya kedua dermaga itu akan dibangun secara permanen. “Itu (pembangunan kedua dermaga tersebut) berasal dari dana DAK pusat. Kalau dari dana APBD Kabupaten Lingga kita tidak ada membangun dermaga kecuali untuk pemeliharaan,” tutupnya. (syk)

Kategori: KEPRI, LINGGA
Topik populer pada artikel ini:

Berikan Komentar

Kirim Komentar

Bookmark dan Bagikan

Lingga Pos © 2019. Hak Cipta dilindungi undang-undang. Powered by Web Design Batam.