​10 SELEBRITAS DUNIA TERKAYA TAHUN INI 

 (LINGGA POS) – SEAN ‘DIDDY’ COMBS TERATAS.  

Majalah bisnis Forbes kembali merilis daftar tahunan selebritas terkaya di dunia tahun ini. Dari 100 selebritas yang didaftar, Sean ‘Diddy’ Combs menempati urutan teratas dengan penerimaan mencapai US$130 juta atau setara Rp1,7 triliun. Kesuksesan penyanyi rap ini meraup uang tersebut tak terlepas dari kegiatan turnya di Amerika Serikat, iklan dengan perusahaan Vodka dan penjualan busana berlabel Sean John. Tahun lalu ia hanya berada di peringkat 22.     

Dari 10 selebritas terkaya dunia tahun ini, tercatat ada nama Christiano Ronaldo alias CR7 sebagai satu-satunya atlet yang berada di lima besar dengan penerimaan US$93 juta atau setara Rp1,23 triliun yang didapat dari gajinya sebagai pesepak bola — saat ini merumput di Real Madrid — penjualan pakaian dalam, jeans dan kontrak kerjasama berlangsung seumur hidup dengan Nike.    

 Berikut ini selebritas dunia terkaya tahun ini di peringkat 2, 3, 4 dan 6 sampai 10.  Diurutan kedua, Beyonce dengan penerimaan tahun ini sebesar US$105 juta setara Rp1,3 triliun. Pundi-pundi kekayaan isteri dari penyanyi Jay-Z ini didapatnya dari rangkaian tur Formation serta penjualan album terbarunya ‘Lemonade’ yang mendapat banyak pujian. Tahun lalu, Beyonce berada diperingkat 34. Sementara JK Rowling penulis fiksi terkenal asal Inggris di peringkat ketiga usai mementaskan drama panjang dua babak Harry Potter and the Cursed Child serta pemutaran film sempalan serial laris Harry Potter ‘Fantastic Beasts and Where to Find Home’ dengan penerimaan sebesar US$95 juta atau setara Rp1,26 triliun. Di peringkat keempat, bintang hip hop asal Kanada, Drake dengan penerimaan US$94 juta setara Rp1,24 triliun. Di 2016 ia berada di peringkat 69. Penerimaannya berkat kerjasama iklan Nike, Sprite dan Apple. 

Berikutnya, penyanyi asal Kanada, The Weeknd dengan penerimaan Rp1,22 triliun, raja media Amerika Serikat Howard Stern dengan penerimaan Rp1,19 triliun, penulis Amerika Serikat James Patterson dengan penerimaan Rp1,15 triliun dan pebasket asal Amerika Serikat LeBron James di peringkat 10 dengan penerimaan Rp1,15 triliun. (aqsa leonardo rahardian/bbc)

Kategori: ENTERTAIN Tags: , ,
Topik populer pada artikel ini:

Berikan Komentar

Kirim Komentar

Bookmark dan Bagikan

Lingga Pos © 2019. Hak Cipta dilindungi undang-undang. Powered by Web Design Batam.