SBY BUKA MTQ NASIONAL XXIV DI AMBON

Ambon, (LINGGA POS) – Direncanakan hari ini, Jumat (8/6) malam Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono akan membuka secara resmi kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Nasional ke-24 Tahun 2012, di kota Ambon, Provinsi Maluku.

MTQ ke-24 ini akan diikuti oleh seluruh kafilah dari sebanyak 33 provinsi di Indonesia, dan akan dipusatkan di halaman kantor Gubernur Maluku, yang saat ini dipimpin oleh putra tempatan Karel Albert Ralahulu.

Pada kesempatan yang sama Presiden SBY juga sekaligus meresmikan patung dan rumah milik Pahlawan Nasional asli Maluku Dr Johanis Leimena, atau yang akrab dipanggil dengan Om Jo, yang juga akan dihadiri oleh para sanak saudara dan kaum kerabat, Om Jo yang tutup usia 77 tahun. Almarhum dilahirkan di Kota Ambon, Maluku pada 6 Maret 1905.

Almarhum menerima penghargaan gelar Pahlawan Nasional RI oleh Presiden SBY melalui Keputusan Presiden (Kepres) Nomor 52/TK-2010. Salah seorang putrinya bernama Meilani Suharli Leimena, kini adalah Wakil Ketua MPR RI. (ph,tkn)

Kategori: NASIONAL Tags: , , ,
Topik populer pada artikel ini:

Berikan Komentar

Kirim Komentar

Bookmark dan Bagikan

Lingga Pos © 2019. Hak Cipta dilindungi undang-undang. Powered by Web Design Batam.