Parma Pecundangi Juventus 4-1

(ANTARAGrafis/Ardika) Milan (ANTARA News) – Pemain sayap pinjaman Parma Sebastian Giovinco mencetak dua gol ketika kembali ke Turin dalam kemenangan 4-1 yang mengejutkan atas klub asalnya, Juventus, dalam pertandingan Serie A, Kamis. Kekalahan itu merupakan yang pertama dalam 19 pertandingan semua kompetisi bagi Juventus, yang harus bermain dengan 10 pemain saat pemain asal Brazil Felipe Melo dikeluarkan setelah menit 17 karena menendang wajah Massimo Paci. Kesengsaraan di tuan rumah itu dimulai pada menit ketiga saat pemain depan Fabio Quagliarella harus ditari keluar karena masalah lutut

Parma Pecundangi Juventus 4-1
(ANTARAGrafis/Ardika)

Milan (ANTARA News) – Pemain sayap pinjaman Parma Sebastian Giovinco mencetak dua gol ketika kembali ke Turin dalam kemenangan 4-1 yang mengejutkan atas klub asalnya, Juventus, dalam pertandingan Serie A, Kamis.

Kekalahan itu merupakan yang pertama dalam 19 pertandingan semua kompetisi bagi Juventus, yang harus bermain dengan 10 pemain saat pemain asal Brazil Felipe Melo dikeluarkan setelah menit 17 karena menendang wajah Massimo Paci.

Kesengsaraan di tuan rumah itu dimulai pada menit ketiga saat pemain depan Fabio Quagliarella harus ditari keluar karena masalah lutut.

Meskipun kemudian kehilangan Melo, Juve malah nyaris meraih keunggulan pada pertengahan babak pertama.

Penjaga gawang Parma Antonio Mirante mencoba mengamankan bola dari tendangan bebas Alessandro Del Piero freekick dan dua tangannya sudah menyentuh bola saat Giorgio Chiellini secara ilegal memaksakan bola melewati garis.

Parma kemudian meraih keungulan sebelum turun minum saat Giovinco menjebol gawang setelah sebuah penyelamatan dari Marco Storari, yang mempertahankan posisinya meskipun Gianluigi Buffon sudah kembali berlatih.

Giovinco membuat kedudukan menjadi 2-0 sesaat setelah turun minum saat dia menuntaskan umpan silang dari mantan pemain Juve Antonio Candreva, sebelum Nicola Legrottaglie memperkecil ketinggalan dengan sundulan kepala.

Namun kemudian Hernan Crespo dengan cepat mengamankan kemenangan dari titik penalti setelah pelanggaran yang dilakukan Giorgio Chiellini pada menit ke-61 dan mantan pemain Juve Raffaele Palladino menambah gol dalam debutnya pada menit terakhir, membuat kedudukan menjadi 4-1.

Pemimpin klasemen AC Milan akan bertandang ke Cagliari, sementara sang juara Inter Milan menjamu posisi kedua Napoli saat pelatih baru Inter Leonardo bertugas sebagai pelatih untuk pertamakalinya.(*)

Reuters/I015/Z002

Sumber: http://www.antaranews.com/berita/1294330433/parma-pecundangi-juventus-4-1

Kategori: OLAHRAGA Tags: 
Topik populer pada artikel ini:

Berikan Komentar

Kirim Komentar

Bookmark dan Bagikan

Lingga Pos © 2019. Hak Cipta dilindungi undang-undang. Powered by Web Design Batam.