BAYI 6,11 KG INI LAHIR SECARA NORMAL

Jerman, (LINGGA POS)  – Subhanallah, seorang ibu di Jerman pada akhir bulan Juli baru lalu melahirkan seorang bayi dengan berat badan mencapai 6,11 kilogram. Uniknya, bayi perempuan yang kemudian diberi nama Jasleen itu lahir dengan persalinan normal. Ukuran berat badannya lebih dari dua kali lipat dari berat badan bayi normal, dan biasanya persalinan bayi dengan ukuran itu dilakukan dengan bedah caesar. Diketahui, ibu Jasleen mengalami diabetes gestasional. Namun gangguan itu tidak terdiagnosa selama kehamilannya. Menurut dokter spesialis pengobatan ibu dan janin di University of Medicine, Kristin Atkins, ibu yang memiliki gula darah tinggi lebih mungkin melahirkan bayi dengan ukuran berat besar. “Gizi utama yang mengontrol pertumbuhan bayi adalah gula,” kata Atkins. Bayi yang lahir dengan berat badan besar menghadapi risiko komplikasi kesehatan. Tulang selangkanya berisiko patah. Sementara saraf pada lehernya berpotensi rusak bila lahir melalui persalinan normal (melalui vagina). Selain itu otot jantungnya lebih besar sehingga mungkin perlu bantuan pernafaran. Hanya saja, meski lahir dengan ibu yang memiliki diabetes gestasional, bayi yang dilahirkan cenderung memiliki kadar gula yang rendah. Sehingga bayi dalam kasus seperti Jasleen harus diawasi secara ketat sejak lahir. Lantaran itu pula, Jasleen saat ini masih menjalani perawatan intensif di ruang neonatal. Tercatat, sebelumnya pada 2011 kejadian serupa pernah terjadi. Bahkan memecahkan rekor sebagai bayi terberat yang lahir di Texas, Amerika Serikat. Bayi itu lahir selamat dengan berat 16 pon atau setara dengan 7,25 kilogram ! (mi,go4)

Kategori: MANCANEGARA
Topik populer pada artikel ini:

Berikan Komentar

Kirim Komentar

Bookmark dan Bagikan

Lingga Pos © 2019. Hak Cipta dilindungi undang-undang. Powered by Web Design Batam.