WILAYAH RAHASIA UFO di PENJURU DUNIA

(LINGGA POS)  – DITABRAK UFO.  Pada 17 Juni 2013, hidung sebuah pesawat Boeing 757 Air China penyok karena diduga ditabrak Unidentified Flaying Object (UFO). Pesawat itu terpaksa melakukan pendaratan darurat. Saat itu pesawat milik maskapai Air China sedang terbang di atas ketinggian 26 ribu kaki. Merasa ada suatu benda yang aneh yang menghunjam hidung pesawat dan menyebabkan goncangan yang keras, pilot segera melakukan komunikasi dengan pengendali lalu lintas udara dan meminta untuk mendarat darurat di sebuah lapangan udara terdekat. Pada ahli mengatakan pesawat pada ketinggian tersebut tak mungkin ditabrak oleh kawanan burung. Dalam peristiwa itu tidak ada penumpang maupun awak terluka. Hanya saja, kecelakaan itu terjadi hanya beberapa hari setelah terungkapnya tiga jet penumpang yang terbang dekat dengan objek mirip piring terbang (UFO) di atas langit Inggris. Pilot melaporkan melihat ‘cakram perak datar’ dengan benda-benda tak dikenal yang juga muncul di layar pengendali lalu lintas udara. Benarkah itu UFO?

AREA 51.  Bukan hanya Area 51 yang selama ini menjadi wilayah khusus UFO. Ternyata, banyak wilayah rahasia lainnya di seluruh penjuru dunia. Di mana saja? Baru-baru ini pemerintah AS mengakui Area 51 sebagai lokasi pengujian pesawat mata-mata dari munculnya dokumen CIA. Bagaimanapun, masih banyak yang meyakini Area 51 adalah tempat militer AS menyembunyikan bangkai UFO yang jatuh untuk penelitian dan pengembangan teknologinya.    Tahukah Anda bahwa ternyata masih banyak wilayah rahasia UFO yang ada di dunia selain di Area 51? Berikut, wilayah-wilayah rahasia UFO di penjuru Bumi, yang kami rangkum dari berbagai sumber, AUTEC, Kepulauan Karibia : AUTEC (Atlantic Underwater Testing and Evoluation Center), disebut para peneliti UFO sebagai versi Area 51 milik AL AS. Disebutkan sejak bertahun-tahun lalu UFO atau benda bawah air tak dikenal (versi laut) banyak dilaporkan terlihat di dekat fasilitas super rahasia ini. Menariknya, AUTEC terletak di Bahama Island of Andros, Kepulauan Karibia, yang berada di tengah wilayah Segitiga Bermuda!

SAN LUIS VALLEY, Colorado, AS : Ini adalah sebuah lembah yang terletak di sudut barat daya Colorado. Tempat ini bukan hanya banyak insiden tentang UFO, tapi juga aktivitas paranormal seperti hantu, bayangan, lampu aneh, hewan aneh dan bahkan manusia terbang.   Kebetulan lembah ini terletak dekat dengan sejumlah instalasi militer AS, yang sangat rahasia. WENCESLAS MINE, Polandia : Terletak di ujung barat daya Polandia, fasilitas rahasia ini telah lama diisukan sebagai tempat rahasia di Perang Dunia II untuk membangun teknologi pesawat UFO Nazi. Pesawat misterius ini dikenal sebagai ‘the Bell’ yang katanya hasil kolaborasi peradaban makhluk asing (angkasa luar,red) dengan Nazi, pimpinan Adole Hitler serta The Third Reich.

ARCHULETA MESA, New Mexico, AS : Berlokasi di Dulce, New Mexico, beberapa orang mengklaim gunung ini adalah rumah bagi puluhan ribu reptil seperti alien, yang dengan persetujuan pemerintah AS, melakukan eksperimen mengerikan pada manusia dengan tujuan akhir, memperbodoh umat manusia agar bekerja di tambang plutonium di Bulan dan planet Mars.

FALKIRK TRIANGLE, Skotlandia : Beberapa pengamat mengklaim penampakan UFO terbanyak di dunia terjadi di sini. Banyak dari penampakan itu terjadi di wilayah sepertiga Falkirk, suatu daerah dekat Edinburgh, yang penampakan UFO dilaporkan hampir setiap hari.

TONOFAH, Arizona, AS : Tonofah, Arizona adalah wilayah penampakan UFO yang banyak terjadi disepanjang waktu. Salah satunya lapangan terbang pesawat induk misterius disertai dengan semacam pesawat tempur dan laporan pertemuan warga dengan alien. Pabrik nuklir Palo Verde, yang terbesar dari jenisnya di dunia yang ada di wilayah ini dipercaya adalah tempat yang membuat UFO tertarik menyinggahi Bumi. (wp,ic) (bersambung)

Kategori: IPTEK, MANCANEGARA
Topik populer pada artikel ini: penampakan ufo dari penjuru dunia

Berikan Komentar

Kirim Komentar

Bookmark dan Bagikan

Lingga Pos © 2019. Hak Cipta dilindungi undang-undang. Powered by Web Design Batam.