TPP PILKADA KPU KEPRI BERIKAN 2 PENGHARGAAN KEPADA KPU LINGGA

image

  Tanjungpinang, LINGGA POS – Tim Penilai Penyelenggara pemilihan kepala daerah (TPP) Pilkada bentukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepri memberikan dua penghargaan kepada KPU Kabupaten Lingga sebagai pelaksana penyelenggaraan Pillada terbaik se-Kepri. Dua penghargaan itu adalah dalam kategori Daftar Pemilih Berkualitas dan sebagai Penyelenggara Pemilu yang Berintegritas. “Sebenarnya dalam penilaian kategori Daftar Pemilih Berkualitas antara KPU Lingga dengan KPU Tanjungpinang memiliki nilai yang sama. Namun, tim penilai juga mempertimbangkan beberapa aspek lain dalam menentukan yang terbaik seperti letak geografis, tingkat partisipasi pemilih serta dalam penyelenggaraan Pilkada Serentak pada 9 Desember 2015,” ujar Sekretaris TPP Pilkada Kepri, Neng Suryani, Kamis kemarin.    Lebih lanjut dirincikan anggota TPP Bismar Arianto, KPU Lingga mengumpulkan nilai 27 dalam kategori Pemilih yang Berintegritas diikuti KPU Kota Tanjungpinang dengan nilai 24 dan KPU Natuna dengan nilai 16. Untuk kategori Akses pemilu diraì KPU Kota Tanjungpinang dengan nilai 9 (sebagai peserta tunggal), kategori transparansi pemilih diraih KPU Karimun dengan nilai 31 (sebagai peserta tunggal), kategori sosialisasi dan partisipasi terbaik diraih KPU Natuna (25), KPU Lingga (23) dan KPU Bintan (21).     “Kita berharap dengan diberikannya penghargaan ini maka masing-masing KPU baik di tingkat kabupaten maupun kota se-Kepri dapat terus mengevaluasi dan meningkatkan kinerjanya dalam berbagai aspek sehingga nantinya dapat menciptakan pelaksanaan pilkada yang berkualitas seperti yang kita semua harapkan,” tutupnya. (ph,hk)

Kategori: LINGGA
Topik populer pada artikel ini:

Berikan Komentar

Kirim Komentar

Bookmark dan Bagikan

Lingga Pos © 2019. Hak Cipta dilindungi undang-undang. Powered by Web Design Batam.