Tanjungpinang, LINGGA POS – Kepala Biro Pemerintahan Pemprov Kepri, Misni, mengatakan pelantikan bupati dan wakil bupati (bup & Wabup) hasil Pilkada Serentak 2015 dijadwalkan dilaksanakan pada Selasa (17 Februari 2016). “Sesuai dengan surat kawat Menteri Dalam Negeri Nomor 005/389/Sj, tanggal 5 Februari. Selain pemberitahuan pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri HM Sani – M. Nurdin pada Jumat 12/2-2016 di Istana Negara, Mendagri juga telah menjadwalkan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Bintan, Lingga dan Anambas akan dilaksanakan pada 17 Februari 2016 yang dilantik oleh gubernur,” kata Misni di Tanjungpinang, Sabtu kemarin.
Sementara untuk pelantikan Bup & Wabup Karimun serta Walikota dan Wakil Walikota Batam kemungkinan dilaksanakan pada gelombang II (akhir Maret 2016) sedangkan Bup & Wabup Natuna disesuaikan dengan masa akhir jabatannya (Mei 2016) kemungkinan pada gelombang III (juni 2016) . (ph/bt)
BUP & WABUP LINGGA DILANTIK 17 FEBRUARI
Kategori: KEPRI
Topik populer pada artikel ini:
Topik populer pada artikel ini: