Jakarta, LINGGA POS – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengharapkan agar daerah mulai berfokus pada potensi yang unggul di daerah masing-masing. Hal ini bertujuan untuk efisiensi dan memunculkan ciri khas dari daerah terkait. “Harus berani fokus, super fokus. Jangan semua dikerjakan, kita akan kehilangan efisiensi. Saya berikan contoh, sebuah kota di Amerika, Sunnylands, kota itu hanya kosentrasi pada lapangan golf. Setiap hari ada ratusan jet pribadi,” ujar Presiden dikutip dari laman Setkab, Minggu (8/5). Jokowi mengatakan, terlalu banyak berkosentrasi di berbagai bidang pekerjaan justru akan mempersulit pemerintah daerah itu sendiri dalam manajemen pengawasannya. Dia menekankan agar industri unggulan menjadi perhatian yang penting untuk dikembangkan di daerah. “Kalau ‘ngurusin’ bola, menjadi kota bola, jangan semua dikerjakan kecuali fokus semakin baik. Kekuatan kabupaten atau kota apa? Diurus betul, nelayan diurus betul, industri diurus betul,” tegas Jokowi.
Dengan fokus, lanjut Presiden, maka prinsip pembangunan dari desa dapat berjalan efektif. Tujuan ini selaras dengan penerapan pembangunan konsumtif menjadi penerapan pembangunan produktif. Pembangunan tersebut akan dibangun dari pinggiran daerah atau desa untuk ditingkatkan produktivitas SDM-nya. “Hal ini sudah (kita) lakukan dengan anggaran desa yang sudah dikucurkan. Dana Desa tersebut menjadi alat pemerintah untuk memperkuat ekonomi melalui pinggiran dengan memperhatikan potensi yang dimiliki masing-masing daerah,” kata Presiden. (saw/mtvn)
PRESIDEN : PENGEMBANGAN DAERAH HARUS SESUAI CIRI KHAS
Kategori: LINGGA
Topik populer pada artikel ini:
Topik populer pada artikel ini: