GUBKEPRI LANTIK 132 PEJABAT PEMPROV

Tanjungpinang, LINGGA POS – Sebanyak 132 pejabat dari eselon II, III dan IV di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepulauan Riau (Kepri), Senin (7/11) dilantik oleh Gubernur Kepri Nurdin Basirun di Kantor Gubernur, Dompak, Tanjungpinang. Ke 132 pejabat yang dilantik tersebut adalah dari eselon II sebanyak 20 orang, eselon III 41 orang dan eselon IV sebanyak 71 orang. Bertindak sebagai saksi saat penandatanganan berkas pelantikan itu adalah Syamsul Bahrum dan Misbardi sebagai saksi I dan saksi II.

DAPAT BEKERJA DENGAN AMANAH.

“Saya harap kepada para pegawai yang dilantik dapat bekerja dengan baik berdasarkan tanggung jawab yang telah diamanahkan. Semua itu adalah demi untuk mewujudkan pembangunan Kepri yang lebih baik,” kata Nurdin . Lanjut dia, jabatan yang diemban saat ini tidak ada keistimewaan untuk salah satu pejabat saja. Pesan ini jelas untuk satu kepentingan, yakni kepentingan rakyat.
Dari catatan LINGGA POS beberapa pejabat yang baru dilantik itu diantaranya dari eselon II Guntur Sakti Kadis Kominfo sebelumnya Kadis Pariwisata, Buralimar Kadis Pariwisata sebelumnya Kepala Badan PMD, Muramis sebagai Kepala BPBD sebelumnya Kadis Perhubungan, Raja Ariza sebagai Plt Kadishub Kepri, Arifin Nasir sebagai Kadis Pendidikan sebelunya Kadis Kebudayaan dan Yatim Mustafa Kadis Dikbud sebelumnya Kadis Pendidikan. (sr/bp)

Kategori: KEPRI Tags: , , , , , ,
Topik populer pada artikel ini:

Berikan Komentar

Kirim Komentar

Bookmark dan Bagikan

Lingga Pos © 2019. Hak Cipta dilindungi undang-undang. Powered by Web Design Batam.