HUT BHAYANGKARA KE 72, POLRES LINGGA GELAR ZIARAH KE TMP DABO & TABUR BUNGA

Dabo, LINGGA POS – Kepolisian (Polres) Lingga sempena HUT Bhayangkara ke-72 Tahun 2018 menggelar kegiatan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Dabo Singkep dan prosesi Tabur Bunga di Pelabuhan Laut Dabo Singkep, Kabupaten Lingga, Jumat (29/6) pagi. Kapolres Lingga AKBP Joko Adi Nugroho memimpin langsung rangkaian prosesi untuk mengenang jasa para pahlawan yang gugur dalam mempertahankan kemerdekaan tanah air tersebut bersama pejabat utama (Pju) di jajaran Polres Lingga antara lain tampak hadir Waka Polres Lingga Kompol Ikhsan B. Syahroni dan pejabat lainnya termasuk para pengurus dan anggota Bhayangkari. “Ziarah dan tabur bunga yang kita lakukan ini tidak lain ialah untuk selalu mengingatkan dan mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang dan mengusir penjajah demi menegakkan Negara Kesatuan Republik Indonesia ini,” kata Joko. Sesuai thema yang diusung pada HUT Bhayangkara ke-72 yakni “Dengan Semangat Promoter Polri Siap Mengamankan Agenda Kamtibmas 2018 dan 2019” kegiatan atau prosesi ziarah ke TMP itu diawali dengan memberikan penghormatan kepada arwah para pahlawan, mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga dan penghormatan terakhir serta ditutup dengan pembacaan doa. Dari TMP Dabo, rombongan kemudian menuju Pelabuhan Dabo Singkep dalam rangkaian kegiatan Tabur Bunga. (arn)

Kategori: KEPRI, LINGGA, NASIONAL
Topik populer pada artikel ini:

Berikan Komentar

Kirim Komentar

Bookmark dan Bagikan

Lingga Pos © 2019. Hak Cipta dilindungi undang-undang. Powered by Web Design Batam.