MENAG : JAGA KERUKUNAN ANTAR UMAT DI KEPRI

dok: wartakepri.co.id

Tanjungpinang, LINGGA POS – Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin, Kamis (27/12) meresmikan Pulau Kerukunan Senggarang bersamaan dengan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) STAN Sultan Abdurrahman, SBSN Kantor Urusan Agama (KUA), SBSN MAN-Insan Cendekiawan (MAN-IC), di halaman Kantor Kanwil Kemenag, Tanjungpinang, Kepri. Peresmian Pulau Kerukunan ditandai dengan pelepasan burung merpati dan balon bersamaan dengan peresmian PTSP Kanwil Kemenag, STAIN Sultan Abdurrahman, SBSN KUA dan Laboratorium MAN-IC dengan melakukan penandatanganan prasasti oleh Menag. Kata Lukman, keberadaan dirinya di Kepri sejatinya bukan hanya sekedar bersilaturahmi dengan masyarakat Kepri namun juga melakukan berbagai peresmian seperti yang dilakukan saat ini sebagai upaya peningkatan kualitas keagamaan serta pelayanan bagi masyarakat. “Konteks pendidikan keagamaan merupakan konsen utama kementerian dengan membangun berbagai infrastruktur penunjang. Salah satunya PTSP yang merupakan salah satu program unggulan Kemenag yang diwajibkan agar semua Kanwil di seluruh Indonesia memiliki PTSP dengan target pada 2019 setiap kabupaten dan kota sudah memiliki PTSP. Sehingga ketercapaian akan kebutuhan dari masyarakat dapat terpenuhi secara cepat dan maksimal,” ujar Lukman didampingi antara lain Gubernur Kepri Nurdin Basirun, Kakanwil Kemenag Kepri Mukhlisudin. JAGA KERUKUNAN ANTAR UMAT. Lukman juga mengajak masyarakat di Kepri agar menjaga kerukunan serta memberi pembinaan kepada generasi muda sebagai penerus bangsa. “Bangsa Indonesia merupakan bangsa yang memiliki ciri khas tersendiri dengan religiusitas dan agamisnya. Untuk itu dalam menjaga dan memelihara kekhususan tersebut dibutuhkan pemahaman agama yang harus terus dipupuk sebagai modal umat, terutama bagi generasi muda,” tambah Lukman. Lanjut dia, agama menjadi modal penting dalam menjaga keutuhan bangsa untuk menjalankan masa depan yang lebih baik. (ph/tp/bt)

Kategori: KEPRI, LINGGA, NASIONAL
Topik populer pada artikel ini:

Berikan Komentar

Kirim Komentar

Bookmark dan Bagikan

Lingga Pos © 2019. Hak Cipta dilindungi undang-undang. Powered by Web Design Batam.