BUPATI LINGGA LANTIK PEJABAT TINGGI PRATAMA & ADMINISTRATOR PEMKAB LINGGA


Daik, LINGGA POS – Bupati Lingga M. Nizar melantik sekaligus pengambilan sumpah dan jabatan para pejabat pada Jabatan Tinggi Pratama dan Administrator dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lingga yang digelar di Aula Kantor Bupati Lingga di Daik, Lingga, Rabu (5/1-2022). Dalam kata sambutan dan amanatnya Nizar meminta agar para pejabat yang dilantik dapat kiranya mempertahankan integritas, disiplin dan komitmen serta amanah terhadap kinerja dan tanggung jawab untuk menjalabkab tugas yang dibebankan kepada pundak masing-masing tentunya dengan prestasi kerja yang lebih baik.
Menurut Nizar, sebagai pejabat pembina kepegawaian ia memiliki hak prerogatif untuk menetapkan pengangkatan, pemindahan atau pemberhentian terhadap ASN serta dalam hal pembinaan manajemen ASN di instansi pemerintahan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku dan juga sesuai saran dan pertimbangan dari Tim Baperjakat.
Pada dasarnya, lanjut dia, pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan yang dilakukan adalah sebagai tindak lanjut dari hasil kompetensi dan uji kesesuaian yang diikuti para pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang telah dilaksanakan sebelumnya dan telah mendapatkan persetujuan dari KASN.
Para Pejabat Tinggi Pratama dan Administrator yang dilantik dan diambil sumpah jabatannya tersebut antara lain, Armia sebagai Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga menggantikan jabatan yang sebelumnya dipercayakan kepada Junaidi Adjam. Sementara Junaidi Adjam dilantik sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Setda Lingga. S. Rudi Pallo sebagai Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan. Dodi Suhendra sebagai Kepala Satpol Pap dan Pemadam Kebakaran. Selamat yang sebelumnya menjabat Kepala Dinas Perhubungan dilantik sebagai Kepala Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan. Rusli sebagai Staf Ahli Bidang Pengembangan Setda Lingga. Kasiman sebagai Staf Ahli Bidang Pertanian, Perikanan dan Peternakan Setda Lingga. S. Ibrahim sebagai Sekretaris Dinas Perpustakaan, Kearsipan, Hendra Efrizal sebagai Sekretaris Dinas Perhubungan, Yuherman Susilo sebagai Sekretaris Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Jasmat sebagai Sekretaris Badan Kesatuan Bangsa dan Politik.
“Saya ucapkan selamat bekerja dengan harapan agar mampu membuktikan kemapanan dan Saudaran serta meningkatkan prestasi kerja dimasa yang akan datang,” tutup Nizar. (syk/f:istimewa)

Kategori: LINGGA
Topik populer pada artikel ini:

Berikan Komentar

Kirim Komentar

Bookmark dan Bagikan

Lingga Pos © 2019. Hak Cipta dilindungi undang-undang. Powered by Web Design Batam.